6.22.2013

Bahagia itu sederhana

Terkadang bahagia itu sederhana dan sangat simple, kalo kita malem2 minum kopi hangat dipinggir jalan bersama orang yang kita sayang itu bahagia kan? Definisi dari bahagia itu bukan punya uang banyak, jabatan tinggi, rumah mewah, hidup di apartement mewah, punya mobil banyak, tiap hari ke mall, ke cafe, sama sekali bukan! Ibukota itu keras, bisa bikin warga nya terhanyut dengan kemewahannya, bisa bikin warga nya dosa dengan tempat2 yang ada ya kayak misalnya di*kotik atau tempat malam sebagainya, Ibukota itu bisa bikin warga nya melakukan tindak kriminal demi uang ya contohnya mencuri, merampok, dll. Tapi sesungguhnya orang yang percaya akan Tuhan nya tidak akan pernah melakukan hal seperti itu :) semua itu hanya fana, hanya sementara, jabatan gak mungkin selamanya, hidup itu bakal terus berputar. Terkadang gua suka bingung sama orang yang bangga atas kekayaannya, yang menghambur-hamburkan duit demi hal yang gak penting, yang suka shopping di mall2, yang suka beli parfume mahal, padahal diluar sana masih banyak orang yang gak makan, masih banyak orang yang pengen sekolah tapi gak bisa, kenapa kita gak coba sisihin duit kita buat mereka? Itu lebih bermanfaat bukan? Uang bukan segala-galanya, tapi kita butuh uang untuk hidup. Uang itu bisa bikin kita jadi sombong, tapi sebagai orang yang beragama seharusnya kita gak boleh sombong karna diatas langit masih ada langit, kita gak boleh liat keatas karna silau, makanya kita liat kebawah biar hati kita selalu tenang. Jujur sih gua bingung sama cewek yang mandang cowok dari materinya, dari mobilnya, padahal kan harta cowoknya juga dari orang tua nya juga. Waktu itu gua pernah liat ada orang ngeshare foto "Your girlfriend loves your car" itu kan tandanya sampe segitunya banget cewek nyari cowok yang kaya ya  padahal gak ngejamin masa depan mereka juga ya walaupun gak semua cewek begitu sih. Kalo kata jokowi sih "pengennya hidup sederhana dalam kesederhanaan" nah setuju banget tuh, gak peduli lo kaya atau enggak yang penting lo bisa mempertanggung jawabkan masa depan lo ditangan lo sendiri :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar